Categories
Artikel

STRATEGI ESSENSIAL BAGI PEBISNIS PEMULA

indonesiaspicingtheworld.comMemulai sebuah bisnis tidaklah mudah.

Banyak hal yang mesti menjadi perhatian mulai dari ide bisnis, modal hingga menghadapi persaingan. Selain itu, menemukan pembeli awal dan pelanggan menjadi tantangan tersendiri

 

Oleh sebab itu, sebaiknya pebisnis pemula mesti paham dulu tentang “Branding, Marketing, Selling” biar tahu apa langkah pertama yang akan dilakukan dan tujuan akhir yang ingin dicapai.

 

Pak Bi menyampaikan, “bayangkan bisnis itu ibarat lomba lari 100m menuju garis finish.  Garis finish itu adalah TRANSAKSI. Jadi, bagilah 100m itu menjadi 3 etape.

 

Etape pertama kita sebut MARKETING, yang umum dikenal dengan 4P (produk, price, place, promotion). Jadi, siapkan produk, lalu hitung. Kemudian, susun jalur distribusinya dan rancang program promosinya.  Marketing merupakan tahapan membangun Awareness dan Knowledge atas produk yang dipasarkan.

 

Etape kedua adalah BRANDING. Ciptakan value, lalu masukkan value ke dalam benak konsumen sehingga nama merek masuk dalam Evoke List calon konsumen. Kemudian, terbentuk asosiasi antara nama mereka dengan product category atau Market Category. Saat ini terjadi, maka berlaku: “Ingat Merek, Ingat Maknanya. Ingat Makna, Ingat Mereknya”

 

Etape ketiga adalah SELLING. Langkah ini merupakan bagian paling penting dalam misi sebuah bisnis karena menjadi tujuan akhir, sebuah TRANSAKSI. Buatlah program/kegiatan yang membuat konsumen segera membeli dengan menawarkan insentif yang menarik. Misalnya, hadiah, diskon, cashback.

 

Bagi pebisnis pemula yang ingin belajar tentang Branding, Marketing dan Selling.

Mulailah dengan membaca “Kitab Bisa Bikin Brand” dan kemudian ikuti serial workshop “Bisa Bikin Brand”

 

 

Bagi yang berminat untuk mendapatkan inspirasi dan insight membangun bisnis yang sustainable dan profitable bisa langsung ke website subiakto.com dan rumahukm.com  serta  subscribe channel Youtube pak Subiakto di Subiakto Official.

Ini saatnya Indonesia “Membumbui Dunia dengan Produk Lokal Indonesia

Kreasi Anak Bangsa, Cita rasa untuk Dunia

Cita Rasa Dunia … Indonesia

 

Penulis: JF Sebayang

@jfsebayang