Categories
Artikel

JANGAN JUALAN PRODUK, MULAILAH DENGAN CERITA

Kata Pak Bi di postingan Instagramnya baru-baru ini, “Jangan jualan produk, mulailah dengan cerita.” Kalau begitu, bagaimana caranya untuk mempromosikan produk kita, dan cerita seperti apa yang perlu kita sampaikan ke calon konsumen kita?

 

Kata Pak Bi, ceritakan keunikan produk Anda. Sebagai contoh, kita bisa melihat bagaimana cara Pak Bi mempromosikan jasanya sebagai praktisi branding dengan pengalaman lebih dari 50 tahun atau workshop brandingnya, seperti Bisa Bikin Brand, melalui cerita. 

 

Beliau menceritakan pengalamannya menangani brand-brand besar hingga akhirnya memiliki tagline legendaris seperti Indomie dengan “Indomie Seleraku,” Kopiko dengan “Gantinya Ngopi,” atau Ligna dengan “Kalau sudah duduk lupa berdiri.” Kita bisa mengetahui kapabilitas Pak Bi sebagai praktisi branding dengan cerita mengenai bagaimana caranya beliau menggunakan tagline sebagai Call To Action yang mengundang konsumen untuk membeli produk dari brand-brand tersebut.

 

Ada juga contoh yang diberikan Pak Bi yaitu brand camilan Kerupuk Mager. Mereka menceritakan bagaimana suara nyaring kerupuknya ketika digigit dapat merangsang hormon bahagia yang membuat perasaan gembira sepanjang hari, ketimbang menyebutkan kalau kualitas mereka yang terbaik atau terbuat dari bahan-bahan pilihan. Kalau kata Pak Bi, Kerupuk Mager tidak sedang jualan produk, melainkan menjual suasana ceria karena suara nyaring “kriuk” kerupuknya ketika digigit.

 

Satu lagi yang perlu diingat, gunakan cerita faktual yang Anda alami sendiri. Jadi, jangan cerita mengenai kesuksesan brand lain atau brand besar dunia seperti Apple atau McDonald’s yang didapat dari hasil googling.

 

Cerita tentang value produk Anda akan semakin kaya kalau ada brand strategy sebagai underlying atau dasar. Ini akan menjadi salah satu bahasan penting dalam Workshop Online 15 Langkah Magnet Branding pada 28 November hingga 30 November 2022, pukul 19.00 hingga 22.00 WIB.

 

Selama tiga jam pada setiap harinya, Workshop Online Magnet Branding akan membedah brand Anda masing-masing ke dalam 15 Langkah Magnet Branding, yang kalau kata Pak Bi akan mengubah total persepsi Anda tentang branding. 

 

Kalau sudah mengikuti workshop 15 Langkah Magnet Branding, Anda bisa mendaftar ke workshop khusus alumni yaitu Brand Disruption. Workshop offline ini akan diadakan di The Ritz-Carlton Jakarta, Pacific Place pada 20 Desember 2022, di mana ilmu tertinggi yang Pak Bi bagikan kepada para alumni hanya terdapat di workshop ini.

 

Pendaftaran kedua workshop ini bisa dilakukan melalui link yang terdapat di bio Instagram @Subiakto atau klik di sini, atau Anda juga bisa menghubungi admin Kasim melalui WhatsApp di 085223944575.

 

Penulis: Nadia VH

@nadiavetta